Tentang Wisata Keluarga - coz life is a journey



Beberapa posting di blog ini akan diberi judul awal Wisata Keluarga, tentu untuk mewakili isi dari kisah yang ditulis didalamnya. Konten wisata keluarga dibuat karena kami sepakat untuk berupaya bisa berpergian keluar bersama, full satu keluarga. Mumpung anak-anak masih kecil, belum punya acara sendiri-sendiri.

Wisata keluarga kami tidak setiap minggu, dalam sebulan paling hanya satu atau dua kali. Saat wisata kami coba dokumentasikan dalam foto, lalu -bila tidak sibuk- dibuat tulisannya, tujuannya untuk merekam apa yang terjadi saat itu dan juga sebagai stimulan agar anak jadi mau baca. Bila tentang mereka, mungkin akan lebih tertarik membacanya, mengkritisi yang tidak benar atau kurang berkenan, kurang lebih demikian.  

Objek wisatanya juga tidak harus jauh, bagi kami yang kebetulan saat ini masih tinggal di Jatiluhur, ada beberapa spot menarik -di alam terbuka- yang bisa kami tuju tanpa perlu memikirkan biaya, alias gratis. Penentuan tujuan wisata, disesuaikan dengan kesepakatan dan keadaan. kami mencoba membuat variasi tempat tujuan, mulai dari alam terbuka, wisata kuliner, kunjungan ke mall, menggunakan transportasi publik, dan lain sebagainya.

Mengenai jajanan selama berperjalanan, kami juga membuat semacam komitmen di rumah, apakah akan makan di luar atau tidak. Seringnya siih di mix, sebagian jajan di tempat wisata, sebagian dibawa dari rumah... lumayan lah bs sedikit menghemat. Sy juga terbuka ke anak-anak mengenai keadaan keuangan, bila memang sedang tidak ada, ya semua dibawa dari rumah, terkadang acaranya ditunda, terkadang pula anak-anak dengan sukarela menawarkan uang tabungannya untuk digunakan....bagian ini agak mengharukan.

Di perjalanan, seringkali kami saling sharing, ajang curhat atau saling memberi nasihat, kadang cerita tentang kehidupan, kadang evaluasi tugas keseharian anak-anak, tapi kadang juga ngomel-ngomel bila ada sikap/perilaku anak-anak yang tidak sesuai harapan. Saat menyampaikan nasihat, sejauh ini anak-anak cenderung lebih bisa menerima saat berperjalanan ketimbang dalam suasana lain di rumah. Anak-anak cenderung tidak berbalik marah atau menutup diri, beda ceritanya kalau itu dilakukan dirumah. 

Dengan berwisata, melakukan perjalanan, anak diharapkan menemukan banyak realitas yang terkadang tidak seideal harapan. Diluar sana, beragam contoh nyata yang bisa dijadikan acuan dalam menentukan masa depan. Kerasnya kehidupan di jalanan, orang yang malas dan apa yang dilakukan, orang sukses dan kegigihannya berjuang, dan masih banyak contoh real lainnya yang mudah dijumpai diluar sana dan dijadikan pelajaran hidup, sepanjang kita melakukan perjalanan. 

Semoga dengan berperjalanan, anak-anak lebih terbuka pemikirannya, lebih banyak bersyukur atas apa yang diterimanya, dan tak henti berdzikir pada yang memberi karunia... 

Kami sedang belajar, apa yang nampak diblog ini barangkali hanya yang indah-bagusnya saja... nyatanya memang tidak mudah, banyak hal yang belum ideal sesuai rencana. Dengan bersusah payah kami berupaya istiqomah, terus berusaha sembari berdoa, semoga semua baik pada akhirnya .... untuk anak dan keluarga kami...
aamiin

Kami bagi kisah sebagai perwujudan syukur atas beragam nikmaat dan karunia yang telah kami terima. Sebagai upaya mengikatkan momen bersama, sebagai usaha menginspirasi bagi yang kebetulan singgah dan membaca, walau sebenarnya biasa saja... tak ada yang istimewa.

Terima kasih telah berkenan membaca, semoga -meski secuil- ada hikmah dari tulisan-tulisan yang saya unggah.

6 komentar:

  1. Yang tidak abadi dalam raga, akan abadi dalam tulisan. Kalau anak-anaknya sudah besar nanti, tulisan seperti ini akan jadi sebentuk kenangan yang sangat berharga. Anggap saja tulisan ini adalah harta karun dari sang Ayah.

    Selamat semangat menulis, Pak!

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah sungguh luar biasa tulisan nya membuat kita terhanyut dan terlena dalam untaian kata yang begitu menggoda terus lah menulis dan menulis jangan pernah ragu-ragu apalagi berhenti, ciptakan sejarah baru dengan menerbitkan buku Terimakasih banyak

    BalasHapus
  3. Luar biasa sangat menginspirasi...

    BalasHapus
  4. Inspirasi buat saya yang singgah baca tulisan ibu, jadi enjoy 😉

    BalasHapus
  5. jadi pengin membuat tulisan yang sama ...
    tapi beda tempat wisata... hehe
    mantul

    BalasHapus

Foto Guru dan Tendik 2023

 https://drive.google.com/drive/folders/1gE4q2TOemgEUJ79XwaHjkRd-rcLzMo_B